Search

AS-Korsel Sepakati Putus Kerjasama dengan Korut

Suara.com - Presiden Amerika Serikat Donald Trump setuju menghentikan seluruh kerjasama dengan Korea Utara menyusul proyek nuklir Kim Jong Un yang masih terus dilakukan. Hal ini seperti disampaikan Presiden Korea Selatan yang baru sjaa dilantik Moon Jae In, Rabu (10/5/2017).

Dalam percakapan telepon tak lama usai Moon dilantik sebagai orang nomor satu di Negeri Ginseng, Trump dan Moon sepakat memutus kerjasama keamanan di Semenanjung Korea dengan Korut. Program senjata nuklir Pyongyang dianggap merupakan masalah yang sangat sulit untuk diatasi.

"Kami setuju memutus kerjasama karena ambisi nuklir Korut," kata perwakilan Blue House dalam pernyataan resminya seperti dikutip laman AFP.

Padahal, saat pidato pelantikannnya, Moon pernah mengatakan bersedia melawat ke Pyongyang untuk mendiskusikan masalah proyek nuklir dengan Kim Jong Un.

"Jika dibutuhkan, saya akan segera terbang ke Washington. Saya juga akan ke Beijing, Tokyo, bahkan ke Pyongyang sekalipun," kata Moon.

Hal senada juga pernah disampaikan Donald Trump. Dia bersedia bertemu dengan Kim Jong Un, dengan catatan dalam kondisi baik. (AFP)

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

0 Response to "AS-Korsel Sepakati Putus Kerjasama dengan Korut"

Post a Comment

Powered by Blogger.