Search

Diduga Bom, Ternyata Ini Isi Kardus Misterius di Kompleks Setneg

Suara.com - Kompleks Sekretariat Negara (Setneg) di Jalan Cempaka Putih Barat XXVI, Cempaka Putih,  Jakarta Pusat, sempat geger karena warga setempat menemukan kardus yang diduga berisi bom, Selasa (30/5/2017).

Kapolsek Cempaka Putih Komisaris Iwan Gunadi mengatakan, setelah diperiksa, kardus mencurigakan tersebut ternyata berisi batu bata.

“Warga melaporkan ada kardus mencurigakan di kompleks Setneg. Mereka menduga berisi bom. Menurut saksi mata, kardus itu dibuang oleh seseorang yang menumpangi mobil,” tutur Iwan, Selasa sore.

Ia mengatakan, orang misterius itu menurunkan kardus tersebut di pinggir jalan sekitar pukul 12.00 WIB. Setelah meletakkan kardus, orang tersebut menyeberangi jalan ke arah Wisma Maros.

Warga yang curiga langsung mendekati kardus tersebut dan menghubungi aparat kepolisian. Setelah mendapat informasi, polisi menurunkan 10 anggota Penjinak Bahan Peledak (Jihandak) .

“Setelah 30 menit dipelajari, tim Jihandak mengeksekusi kardus itu, ternyata hanya berisi empat batu bata, dan ada sarung pisau di sebelahnya,” kata Iwan.

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

0 Response to "Diduga Bom, Ternyata Ini Isi Kardus Misterius di Kompleks Setneg"

Post a Comment

Powered by Blogger.