Search

Hamilton Menangi GP Kanada, Vettel Posisi ke-4

Suara.com - Pebalap Formula 1 (F1) asal Inggris, Lewis Hamilton, memastikan meraih poin maksimal dengan menjuarai GP Kanada, Minggu (11/6/2017) waktu setempat. Ini merupakan kemenangan ketiga tahun ini bagi Hamilton, setelah GP Cina dan Spanyol.

Meski demikian, pebalap tim Mercedes itu masih belum mampu menggeser andalan tim Ferrari, Sebastian Vettel, dari puncak klasemen sementara. Vettel yang tahun ini juga sudah tiga kali menang, kali ini tetap mampu meraih poin dengan menduduki posisi finish ke-4.

Dengan hasil ini, Vettel berhak atas 12 poin, yang membuatnya saat ini tetap teratas dengan raihan 141 poin. Sementara Hamilton, dengan tambahan 25 poin dari balapan di Sirkuit Gilles-Villeneuve di Montreal, itu kini mengumpulkan 129 poin.

Yang menarik, Vettel sukses meraih poin pentingnya di balapan ini lewat perjuangan berat. Sempat berada pada posisi belakang, yakni di urutan ke-18 di bagian-bagian awal, Vettel terus merangsek ke depan dengan seluruh kemampuannya, naik satu demi satu hingga akhirnya mampu finish ke-4.

Sementara itu Hamilton justru sudah memimpin sejak awal balapan. Yang lebih memuaskan bagi Mercedes, tentu saja, adalah fakta bahwa mereka mampu menguasai posisi 1-2, dengan Valtteri Bottas mampu mendampingi Hamilton di podium berkat finish posisi kedua.

Adapun peraih posisi ketiga adalah pebalap Red Bull, Daniel Ricciardo. Sedangkan posisi ke-5 dan 6 secara cukup menakjubkan diisi dua pebalap tim Force India, Sergio Perez dan Esteban Ocon, sementara rekan Vettel di Ferrari, Kimi Raikkonen, meraih posisi ke-7.

Lima pebalap harus gagal finish di balapan kali ini, di mana dua di antaranya yakni Felipe Massa dan Carlos Sainz harus mengalaminya di lap awal akibat insiden tabrakan. Max Verstappen juga harus gagal tak lama kemudian, sementara Daniil Kvyat harus keluar di lap ke-55, lalu Fernando Alonso menyusul menepi di lap ke-68.

Berikut hasil (10 besar) balapan F1 GP Kanada:

1. 44-Lewis Hamilton (Mercedes) 1 jam 33 menit 05,154 detik
2. 77-Valtteri Bottas (Mercedes) +19,783 detik
3. 3-Daniel Ricciardo (Red Bull) +35,297 detik
4. 5-Sebastian Vettel (Ferrari) +35,907 detik
5. 11-Sergio Perez (Force India) +40,476 detik
6. 31-Esteban Ocon (Force India) +40,716 detik
7. 7-Kimi Raikkonen (Ferrari) +58,632 detik
8. 27-Nico Hulkenberg (Renault) +60,374 detik
9. 18-Lance Stroll (Williams) +1 lap
10. 8-Romain Grosjean (Haas) +1 lap

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

0 Response to "Hamilton Menangi GP Kanada, Vettel Posisi ke-4"

Post a Comment

Powered by Blogger.