Suara.com - Rabu, 4 Mei 2017 kemarin, menjadi hari yang penuh membahagiakan bagi Jorge Lorenzo. Ya, tepat di hari itulah pebalap MotoGP dari tim Ducati ini merayakan ulang tahun ke-30.
Kejutan berupa kue ulang tahun dan pesta kecil-kecilan pun disiapkan seluruh kru Ducati untuk juara dunia lima kali ini.
Happy 30th Birthday! @lorenzo99 ! Auguri #JL99#forzaducati#forzajorge@contadicastaldi#DucatiTeamhttp://pic.twitter.com/m2yrNqeHTH
— Ducati Motor (@DucatiMotor) 4 Mei 2017
Berbagai doa dan ucapan selamat tak lupa pula disampaikan para penggemar Lorenzo dalam foto perayaan ulang tahun bersama kru Ducati yang diunggahnya ke Twitter.
Sementara itu, sang ayah, Chico Lorenzo, tampak mengunggah foto Lorenzo saat merayakan ulang tahun yang ke-15 ke akun Twitter pribadinya.
Foto ini bukan tanpa makna. Foto ini mengingatkan Chico peristiwa 15 tahun yang lalu, dimana tepat di hari jadi Lorenzo yang ke-15, putranya itu menjalani debut di kancah balapan MotoGP.
Ketika itu, Lorenzo memulai debutnya pada kualifikasi Grand Prix Spanyol di Sirkuit Jerez, tahun 2002, di kelas 125cc bersama tim Derbi.
Hasil dari debut balap profesional Lorenzo sendiri tidak terlalu mengecewakan. Ketika itu, Lorenzo yang start dari posisi 32, berhasil finis di urutan 22 dari 34 pebalap yang ikut balapan.
"15 años increíbles y apasionantes. Pero Antes ya Soñábamos juntos conseguir Campeonatos del Mundo y trabajando duro, con fe fueron llegando," cuit Chico di akun Twitter-nya dalam bahasa Spanyol.
15 años increíbles y apasionantes. Pero Antes ya Soñábamos juntos conseguir Campeonatos del Mundo y trabajando duro, con fe fueron llegando http://pic.twitter.com/EJhDbDqLPK
— chicho lorenzo (@chicho48) 4 Mei 2017
Jika terjemahkan secara bebas, cuitan Chico adalah, "15 tahun yang luar biasa dan menarik. Tapi, sebelum kami memiliki mimpi bersama untuk menjadi juara dunia dan bekerja keras, kami memiliki kepercayaan itu akan terwujud."
Jorge Lorenzo sendiri tampak campur aduk perasaannya di ultahnya yang ke-30. Di satu sisi, dirinya merasa seperti baru berusia 20 tahun.
Di sisi lain, dia sedikit kecewa karena belum berhasil tampil impresif dengan Ducati, yang notabene tim yang baru dibelanya musim ini.
"Usia 30 tahun rasanya seperti sudah tua, tapi ada yang bilang usia 30 adalah seperti 20 tahun," kata Lorenzo, dalam konferensi pers, kemarin, jelang MotoGP Spanyol di Sirkuit Jerez, seperti dikutip dari Road Racing World, Jumat (5/5/2017).
"(Saya) mengawali musim ini dengan kurang baik, dan ekspektasinya begitu tinggi dengan kedatangan saya di Ducati."
"Hal ini tidak semudah yang dibayangkan, butuh waktu bagi saya untuk adaptasi khusus dengan motor yang sulit seperti Ducati ini."
"Tapi, sedikit demi sedikit saya semakin baik. Motor untuk saat ini belum sempurna untuk gaya balap saya, tapi setiap waktunya saya semakin cepat dan lebih nyaman."
"Saya bekerja lebih keras daripada yang pernah ada dan saya akan melakukan apapun untuk membuat motor Ducati kompetitif di masa depan."
"Saya berusaha kerja sekeras mungkin untuk memberikan hasil bagi Ducati secepat mungkin."
"Jerez bagi Ducati bukan trek terbaik, tapi tidak buat saya. Jadi, saya akan mencoba dan mengimbangi kesulitan kami di sini dengan ambisi dan perasaan yang baik pada motor," tandas Lorenzo.
Jerez sendiri menjadi tuan rumah seri keempat MotoGP musim ini. Balapan akan digelar pada, Minggu (7/5/2017), pukul 19.00 WIB.
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Ultah ke-30, Perasaan Jorge Lorenzo Campur Aduk"
Post a Comment