Search

Pererat Persaudaraan, Menlu Retno Undang Dubes Berbuka Puasa

Suara.com - Menteri Luar Negeri RI Retno LP Marsudi menggelar acara berbuka puasa bersama dengan para duta besar negara sahabat dan sejumlah diplomat di kantor Kementerian Luar Negeri, Jalan Pejambon, Jakarta Pusat, Jumat (9/6/2017). Dalam buka puasa bersama ini juga hadir mantan Menteri Luar Negeri Marty Netalegawa dan bekas Duta Besar RI untuk Amerika Serikat Dino Patti Djalal.

Dalam kesempatan itu, Retno menyampaikan rasa hormatnya sebagai tuan rumah acara berbuka puasa bersama.

"Buka puasa adalah event religius di bulan Ramadan. Momen buka puasa menjadi kegiatan rutin mengumpulkan orang-orang untuk berbagi kebahagiaan saat ramadan dari beberapa negara dan bangsa," kata Retno dalam sambutannya.

Dia menuturkan, acara ini untuk merayakan berbuka dan saling menghormati perbedaan agama. Maka itu, ia mengajak para negara-negara sahabat untuk menjadikan momentum ramadan dengan berkumpul saat buka puasa ini untuk mempererat kerjasama antar negara.

"Ayo kita jadikan ramadan untuk memelihara persahabatan dan kerjasama setiap negara," ujar dia.

Retno juga mengajak semua negara untuk menjaga perdamaian dunia dan bersatu melawan segala bentuk terorisme dan kejahatan transnasional.

"Komitmen Indonesia untuk berkontribusi menjaga perdamaian dunia, kita nggak boleh bercerai. Kita harus melawan tantangan dunia, termasuk terorisme dan kriminal internasional lainnya. Kita harus bersatu making better world and peacefull place for all," tutur dia.

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pererat Persaudaraan, Menlu Retno Undang Dubes Berbuka Puasa"

Post a Comment

Powered by Blogger.