Search

Ahok Cari Istri, Syaratnya Perawan Bukan Janda

Liputan6.com, Jakarta - Kurang dari sebulan lagi, mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, mendapat bebas bersyarat Agustus mendatang. Selama masa bebas bersyarat ini, Ahok bisa kerja 4 jam.

Hal tersebut diungkapkan kakak angkat Ahok,  Nana Riwayatie.

"Waktu itu ngomong-ngomong sama lawyer, hitungannya (bebas bersyarat) Agustus, emang hitungannya Agustus," ujar Nana kepada Liputan6.com, Rabu (11/7/2018).

Lalu apa yang akan dilakukan Ahok setelah bebas bersyarat? Nana mengatakan, Ahok tidak akan mengambil kesempatan itu dengan keluar sel. Adik angkatnya itu akan tetap dalam sel atas pertimbangan keselamatan dan untuk menyelesaikan penulisan 3 bukunya.

Nana mengungkapkan, telah meminta Ahok untuk segera mencari pendamping hidup setelah benar-benar bebas dari penjara. Ahok dinilai butuh pendamping, setelah bercerai dari Veronica Tan.

"Kalau aku sih pengen dia cepat kawin biar enggak bengong. Dia (Ahok) bilang kakak cariin aja," tutur Nana.

Menurut Nana, Ahok mencari perempuan yang akan dijadikan sebagai istri dengan beberapa kriteria. "Syaratnya Jawa, perawan. Tidak terima janda," ucap Nana.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/news/read/3585636/ahok-cari-istri-syaratnya-perawan-bukan-janda

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Ahok Cari Istri, Syaratnya Perawan Bukan Janda"

Post a Comment

Powered by Blogger.