Search

Begini Kondisi Empat Korban Luka Bom Kampung Melayu

Suara.com - Kepala bidang pelayanan medik dan pelayanan keperawatan Rumah Sakit Polri Kramatjati Komisaris Besar Polisi, Dr. Yayok Witarto, mengatakan pihaknya masih merawat empat korban luka akibat bom di Terminal Kampung Melayu, Jakarta Timur, Rabu (24/5/2017).

Dia mengatakan, keempat korban tersebut mengalami luka pada bagian anggota badannya.

"Bisa disampaikan saat ini dirawat empat korban dari bom Kampung Melayu. Empat orang tersebut anggota Polri, dari keempatnya mengalami luka di daerah wajah, tangan, dan perut," kata Yayok di RS. Polri, Kramatjati, Jakarta Timur, Kamis (25/5/2017).

Lebih lanjut, dia memaparkan, kondisi keempat korban tersebut sudah berangsur membaik. Bahkan, mereka sudah bisa dijenguk atau ditemui oleh keluarga mereka masing-masing.

Yayok mengatakan, keempat korban mengalami luka bakar. Saat ini, mereka dirawat khusus oleh dokter ahli bedah plastik.

"Saat ini para korban dirawat oleh tim dokter spesialis. Dokter spesialis bedah umum, ortopsi, dan bedah plastik. Kondisinya relatif membaik. Keluarganya juga sudah datang, saat ini sudah sadar semua," tandasnya.

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

0 Response to "Begini Kondisi Empat Korban Luka Bom Kampung Melayu"

Post a Comment

Powered by Blogger.